Cara Kerja Mesin Jahit

<br /> <a href="http://trendmesin.blogspot.co.id/2013/10/cara-kerja-mesin-jahit.html">Cara Kerja Mesin Jahit</a>

trendmesin. Banyak di antara kita yang tidak tahu cara kerja mesin jahit dan masih terkagum-kagum bagaimana mesin dengan jarum yang hanya bergerak ke atas dan ke bawah tersebut bisa membuat benangnya mengunci pada kain yang dijahit. Berikut ini adalah gambar animasi gif yang dapat menjelaskan cara kerja mesin jahit secara visual.

Setelah mengetahui macam-macam jenis mesin jahit pada postingan sebelumnya, berikut ini gambar animasi gif yang dapat menjelaskan secara visual bagiamana mesin jahit bekerja.
Cara Kerja Mesin Jahit

Mesin jahit adalah peralatan mekanis atau elektromekanis yang berfungsi untuk menjahit. Mesin jahit yang memiliki jarum berlubang di ujungnya dan menggunakan dua benang dari arah berlawanan ditemukan pertama kali oleh Elias Howe pada tahun 1846 di Amerika Serikat.

Namun mesin jahit saat itu masih dioperasikan dengan menggerakkan jarumnya dari pinggir dan digerakkan dengan tangan. Hingga pada akhirnya Isaac Singer berhasil membuat mesin jahit dengan jarum jahit yang bisa digerakkan dengan kayuhan menggunakan pedal kaki . Saat itulah terjadinya penjualan mesin jahit secara komersial dimulai.

Saat ini mesin jahit telah berkembang menjadi bermacam jenis mesin jahit baik dari cara pengoperasiannya maupun dari fungsi dan kegunaannya. Namun secara garis besar mesin jahit dibagi menjadi 2 yaitu mesin jahit industri dan mesin jahit rumah tangga. Mesin jahit industri dipakai untuk keperluan industri skala besar sedangkan mesin jahit rumah tangga dipakai untuk skala kecil.
Share this article :
+
Apakah Anda menyukai postingan ini? Silahkan share dengan klik di sini
Anonim

Berbagi sedikit informasi tentang mesin-mesin dan alat-alat pendukung wirausaha. Semoga bisa bermanfaat.

Follow me on: Facebook | Twitter | Google+
×
Previous
Next Post »
Copyright © 2013-2017. trendmesin - All Rights Reserved | Template Created by Kompi Ajaib Proudly powered by Blogger